Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rekomendasi Ponsel Sejutaan

Rekomendasi Ponsel Sejutaan – Kali ini saya akan menyajikan ponsel harga sejuataan dengan rentang harga 850.000 sampai dengan 1.800.000. Ada 3 merk kamera yang saya sajikan yaitu Nokia X, Evercross A66 dan Smartfren Andromax U2.

Nokia X

Ponsel Nokia X dibanderol dengan harga 1.550.000. Nokia X merupakan ponsel pertama Nokia yang berbekal OS Android dan cukup laris. Aplikasi Android harus diunduh dari Nokia Store. Nokia X dibekali dengan Quadband GSM, Layar IPS LCD, RAM 512 MB, Android Jellybean, prosesor Qualcom Snapdragon S4 Play Dual Core 1 GHz.  Ponsel Nokia X layak jadi pilihan Anda jika memiliki budget sejutaan.

Evercross A66

Ponsel Evercross A66 dibanderol dengan harga 1.750.000. Evercross A66 dilengkapi dengan fitur Layar IPS, memori internal 4 GB, RAM 512 MB, prosesor Quad Core 1.2 GHz, kamera 13 MP dan 3 MP. Ponsel ini berharga terjangkau namun memiliki kamera yang maksimal 13 MP sehingga akan menghasilkan foto yang cukup meyakinkan.

Smarfren Andromax U2

Smarfren Andromax U2 saat ini dibanderol dengan harga 1.700.000. Ponsel ini merupakan ponsel CDMA dan GSM. Ponsel yang dilengkapi dengan kamera 8MP/2MP ini layak jadi pilihan Anda.  Dari segi kinerja, Smarfren Andromax U2 memiliki prosesor Quad Core 1,2 GHz, RAM 1 GB. Penerus seri Andromax ini merupakan kelanjutan dari seri Andromax tanpa peningkatan yang berarti. Harga dari ponsel ini masih di bawah ponsel sekelasnya dengan kinerja yang memuaskan.

Demikian informasi mengenai  Rekomendasi Ponsel Sejutaan, semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. Pilih ponsel favorit Anda saat ini.